Merasa Canggung? Ini 7 Cara Meminta Maaf kepada Orang Tua dengan Tulus
Yuk Share!

Masalah keluarga memang tidak ada habisnya. Mulai dari hal sepele sampai hal yang serius, ada banyak kejadian yang bisa memicu pertengkaran antara orang tua dan anak. Ada kalanya, kamu, sebagai anak, berantem dengan orang tua dan secara tidak sadar menyakiti hati mereka.

Jika sudah demikian, maka akan timbul rasa bersalah yang mendalam yang bisa membuatmu kepikiran seharian. Akan tetapi, di satu sisi, meminta maaf kepada orang tua kadang terasa lebih canggung atau sulit daripada meminta maaf kepada teman atau pasangan.

Nah, kalau kamu sedang malu dan galau mengenai bagaimana cara meminta maaf kepada orang tua dengan tulus, maka artikel ini cocok untukmu! Kamu bisa mencoba beberapa tips menyampaikan permintaan maaf ke orang tua di bawah!

Baca juga: 11 Ungkapan Penyesalan Kata-Kata Minta Maaf yang Tulus dari Hati

Bagaimana Cara Meminta Maaf kepada Orang Tua?

Canggung? Ini 7 Cara Meminta Maaf kepada Orang Tua dengan Tulus
Sumber gambar: https://unsplash(dot)com/photos/zQQ6Y5_RtHE

Ada banyak faktor yang membuat seorang anak merasa malu atau canggung saat ingin meminta maaf kepada orang tua saat sedang berantem. Umumnya, ini karena kamu belum terbiasa untuk terbuka dan mengekspresikan diri di depan orang tuamu.

Namun, kamu tidak perlu bingung karena ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk meminta maaf kepada orang tua dengan tulus, seperti:

  1. Akui Kesalahan dengan Jelas
    Cara meminta maaf kepada orang tua sebenarnya kurang lebih sama dengan bagaimana kamu menyampaikan permintaan maaf ke pacar atau teman. Hal pertama yang perlu kamu lakukan adalah memahami terlebih dahulu salahmu di mana.

    Dari sana refleksikan mengapa hal tersebut salah dan pastikan kamu sudah siap meminta maaf ke orang tuamu. Jangan hanya bilang ‘maaf’ tapi jelaskan juga apa tindakanmu yang salah dan telah menyakiti hati mereka. Intinya, akui dan terangkan dengan jelas apa yang menjadi kesalahanmu dan kamu meminta maaf karena tindakanmu.

    Sebaiknya jangan menunda-nunda permintaan maaf, begitu kamu sudah merasa lebih tenang dan siap untuk berkomunikasi dengan orang tua serta sudah memahami apa kesalahanmu, segeralah sampaikan permintaan maafmu.
  2. Jangan Mencari Alasan
    Sangat mudah untuk langsung menjadi defensif dan mencari alasan untuk membenarkan perilakumu yang telah menyakiti orang tuamu. Kalau kamu sudah meminta maaf dan menjelaskan kesalahanmu, jangan memberikan alasan untuk menjustifikasi perilakumu.

    Akui saja dengan terbuka dan jelas kalau kamu memang salah dan tidak ada alasan yang bisa membenarkan tindakan tersebut. Secara tidak langsung, ini juga menunjukkan kalau kamu bertanggung jawab atas setiap perilaku dan perkataanmu.
  3. Gunakan Empati
    Cara paling efektif untuk meminta maaf ke orang tua adalah dengan berempati mengenai apa yang mereka rasakan dan menekankan bahwa kamu menyesali apa yang telah kamu lakukan dan sadar kalau seandainya posisinya ditukar, kamupun juga akan merasa terluka dengan perilaku atau perkataanmu.

    Dengan berempati, kamu memperlihatkan kalau kamu mempedulikan apa pemikiran dan perasaan orang tuamu serta kamu tulus meminta maaf karena kamu merasa bersalah atas apa yang telah kamu lakukan atau katakan.

    Setelahnya berikan waktu untuk orang tuamu meresponi permintaan maaf serta. Dengarkanlah apa yang ingin mereka katakan tanpa memotong saat mereka sedang berbicara.
  4. Buka Diskusi
    Meminta maaf ke orang tua tidak berarti kamu harus terus-menerus hanya mendengarkan secara sepihak tanpa membagikan apa yang kamu pikirkan dan rasakan. Anggap permintaan maaf ini sebagai ajang diskusi terbuka untuk memperbaiki hubungan.

    Diskusi memperlihatkan kalau kamu menghargai orang tuamu dan ingin mendengarkan keluh kesah mereka. Cari tahu dan pahami apa sebenarnya yang mereka inginkan darimu dan sampaikan sudut pandangmu ke mereka.

    Diskusi terbuka tidak hanya membahas soal emosi tetapi juga mencari jalan keluar atau solusi yang tepat yang dapat disepakati oleh kedua pihak agar kesalahan yang sama tidak terulang kembali.
  5. Berikan Pelukan atau Hadiah
    Setelah meminta maaf dan sudah melakukan diskusi terbuka, kamu dapat memeluk atau memberikan hadiah kepada orang tuamu sebagai tanda penyesalan dan permintaan maafmu. Hadiah yang diberikan tidak perlu yang mahal, kamu bisa memberikan orang tuamu bunga, makanan, atau benda-benda favorit mereka.
  6. Meminta Maaf Secara Tertulis
    Kalau kamu merasa sangat canggung ketika harus meminta maaf kepada orang tua secara langsung. Kamu bisa menuliskan kartu ucapan atau surat yang berisi permintaan maafmu. Jabarkan apa saja kesalahan yang sudah kamu lakukan dan bagaimana kamu menyesali perbuatanmu.

    Setelahnya, tuliskan kalau kamu meminta maaf atas kesalahan yang telah kamu perbuat. Kamu dapat mengirimkan surat atau kartu ucapan tersebut bersama hadiah, bunga, ataupun makanan favorit orang tuamu. Namun, tetap akan lebih baik kalau kamu bisa meminta maaf secara langsung dengan mereka.
  7. Jangan Memaksa dan Marah
    Terkadang orang tuamu tidak bisa serta merta langsung memberikan respon, atau bahkan mereka menolak untuk berkomunikasi denganmu karena masih merasa marah atau tersakiti. Jika sudah demikian, kamu tidak perlu memaksa meminta maaf.

    Yang paling terpenting adalah kamu sudah berusah untuk menyampaikan permintaan maafmu dengan tulus. Berikanlah mereka waktu untuk menenangkan diri atau untuk mencerna permintaan maafmu.

Baca juga: Ampuh! Ini Cara Memperbaiki Mental Anak yang Sering Dimarahi

Kalau pertengkaran antara kamu dan orang tua tidak kunjung mereda meskipun sudah mencoba cara meminta maaf kepada orang tua di atas, maka kamu dapat berkonsultasi dengan tenaga ahli, seperti psikolog, psikiater, konselor, atau terapis, bersama dengan orang tuamu.

Referensi

Ben Stich. (n.d.). 5 Steps to a Great Apology | Family Conflict Management Strategies From a Divorce Mediator. www.benstich(dot)com

Inspiring Tips. (2021). 14 Sincere Ways to Apologize to Your Mom. www.inspiringtips(dot)com

MentalHelp.net. (n.d.). Love Means Knowing How to Say You’re Sorry. www.mentalhelp(dot)net

Verywell Mind. (2022). Apologizing Sincerely and Effectively. www.verywellmind(dot)com


Yuk Share!

Leave a Reply

×

 

Hello!

Terimakasih sudah mengunjungi website Dear Senja. Ada yang bisa kami bantu?

× Contact Us On WhatsApp