Rasa cemas merupakan sesuatu yang pasti dialami oleh semua orang, tapi bagaimana jika rasa cemas yang dialami sangat parah sampai-sampai berdampak pada kehidupan sehari-hari dan hubungan dengan orang-orang di sekitar?
Inilah yang dialami oleh orang-orang yang menderita anxiety disorder atau gangguan kecemasan. Anxiety disorder adalah suatu masalah mental yang tidak sama dengan rasa cemas biasa. Penderitanya akan terus-menerus merasa takut akan suatu hal tertentu. Lantas, apa itu anxiety disorder, apa saja gejalanya, dan bagaimana cara mengatasi anxiety disorder?
Baca juga: Bikin Tenang! Ini 7 Cara Berdamai dengan Diri Sendiri Agar Lebih Bahagia
Apa Itu Anxiety Disorder?
Anxiety disorder adalah suatu gangguan mental yang ditandai dengan rasa cemas atau ketakutan yang intens serta terjadi secara berulang dan muncul di situasi sehari-hari. Perasaan cemas atau negatif tersebut terus ada selama setidaknya enam bulan.
Sering kali anxiety disorder diikuti oleh panic attack atau perasaan takut yang bisa memuncak dalam kurun waktu beberapa menit dan menimbulkan beragam gejala fisik, seperti sesak napas dan pusing. Perasaan cemas ini bukanlah sesuatu yang dapat dengan mudah dikendalikan.
Penderita anxiety disorder sadar kalau perasaan cemas yang dialami adalah sesuatu yang berlebihan dan tidak masuk akal. Namun, mereka memiliki kesulitan untuk mengatasi perasaan takut tersebut yang dapat timbul secara mendadak dan sering.
Jenis-jenis Anxiety Disorder
Anxiety disorder adalah masalah mental yang memiliki beragam jenis, seperti:
1. Generalized Anxiety Disorder
Generalized anxiety disorder atau GAD meliputi rasa cemas yang berlebih mengenai suatu kejadian atau aktivitas sehari-hari. Rasa takut ini sulit dikontrol dan dapat berdampak secara fisik.
2. Social Anxiety Disorder
Social anxiety disorder memiliki karakteristik utama berupa timbulnya rasa cemas atau takut saat berada di situasi sosial. Penderita social anxiety disorder akan menghindari interaksi sosial karena takut malu, dihakimi, atau dinilai negatif oleh orang lain.
3. Panic Disorder
Panic disorder ditandai dengan rasa cemas dan takut yang terjadi secara tiba-tiba dan berulang, serta dapat memuncak dalam waktu beberapa menit (panic attack). Penderita panic disorder dapar merasa nyeri dada, sesak napas, jantung yang berdetak dengan cepat, dan perasaan adanya bencana atau bahaya yang akan datang.
Orang yang mengalami panic disorder akan merasa sangat takut kalau ia akan mengalami panic attack dan akhirnya akan menghindari situasi atau tempat di mana ia pernah mengalami panic attack.
4. Fobia
Penderita fobia akan mengalami rasa takut atau cemas yang intens saat diperhadapkan dengan objek atau situasi tertentu, misalnya fobia ular atau fobia darah.
5. Agorafobia
Agorafobia adalah jenis anxiety disorder yang ditandai dengan ketakutan terhadap situasi atau tempat yang dapat membuat penderitanya panik atau merasa malu, terperangkap, atau tidak berdaya.
6. Selective Mutism
Selective mutism biasanya terjadi pada anak-anak di mana mereka tidak mampu berbicara pada situasi tertentu. Misalnya, mereka hanya bisa berbicara di rumah tapi menjadi diam ketika di sekolah.
7. Substance-induced Anxiety Disorder
Anxiety disorder jenis ini memiliki ciri utama berupa rasa cemas atau panik yang disebabkan oleh penggunaan obat-obatan tertentu atau terpapar racun yang memicu rasa takut berlebih.
8. Separation Anxiety Disorder
Serupa dengan selective mutism, separation anxiety disorder juga muncul saat masih kanak-kanak dan terlihat dari adanya rasa cemas dan takut saat anak terpisah dari orangtuanya.
9. Anxiety Disorder due to a Medical Condition
Tipe anxiety disorder ini muncul karena masalah kesehatan fisik tertentu.
10. Gangguan Kecemasan Lainnya
Beberapa tipe anxiety disorder yang tidak memenuhi kriteria jenis-jenis ganggua kecemasan di atas akan masuk ke dalam kategori gangguan kecemasan lainnya.
Baca juga: 10 Cara Menenangkan Hati dan Pikiran Menurut Psikologi
Gejala Anxiety Disorder
Ciri khas utama dari anxiety disorder adalah perasaan cemas atau takut yang intens dan berkepanjangan. Akan tetapi, masih ada beberapa gejala anxiety disorder yang bisa terlihat, seperti:
- Berkeringat
- Memiliki keinginan untuk menghindari hal-hal yang memicu rasa cemas
- Merasa cemas, tegang, capek, atau lelah
- Badan gemetar
- Kesulitan untuk tidur
- Memiliki perasaan atau keyakinan kalau ada bahaya atau bencana yang akan terjadi
- Pernapasan meningkatkan
- Mengalami gangguan fisik, seperti sakit perut
- Kesulitan untuk berpikir karena terlalu fokus dengan hal-hal yang sedang dicemaskan
Cara Mengatasi Anxiety Disorder
Anxiety disorder adalah masalah mental yang dapat diatasi gejalanya dan penderitanya dapat kembali melakukan aktivitas sehari-harinya secara normal. Biasanya cara mengatasi anxiety disorder adalah melalui psikoterapi dan medikasi.
1. Psikoterapi
Untuk psikoterapi, penderita anxiety disorder dapat menjalani terapi perilaku kognitif (CBT) dan exposure therapy. Sementara untuk obat-obatan, umumnya akan berupa antidepresan , obat penenang, atau obat anticemas.
2. Konstultasi dengan Ahli
Tentunya kamu perlu berkonsultasi dengan tenaga ahli, seperti konselor, terapis, psikolog, atau psikiater, untuk mengetahui secara pasti apakah yang kamu alami adalah anxiety disorder atau bukan. Setelahnya, kamu akan diberikan penanganan yang tepat sesuai dengan kondisimu.
Referensi
Cleveland Clinic. (2020). Anxiety Disorders. www.my.clevelandclinic(dot)org
Healthline. (2022). Everything You Need to Know About Anxiety. www.heathline(dot)com
Mayo Clinic. (2018). Anxiety Disorders. www.mayoclinic(dot)org