Komunikasi adalah salah satu dasar dari kelancaran dan kedekatan dalam suatu hubungan berpacaran. Tak heran kalau segala bentuk komunikasi, termasuk chat, menjadi penting untuk terus dilakukan supaya bisa menambah pemahaman serta kedekatan dengan pasangan.
Namun, serupa dengan pembicaraan tatap muka, ada kalanya kamu bisa kehabisan topik saat sedang chatting bersama pasangan. Nah, kalau sudah demikian, terkadang percakapan dapat menjadi kurang menarik atau membosankan.
Jika kamu membutuhkan ide topik percakapan saat chatting dengan pasangan, maka kamu berada di tempat yang tepat! Cari tahu apa saja topik pembicaraan chat dengan pacar yang bisa kamu coba agar tidak bosan!
Baca juga: Apa Itu Love Language Quality Time? Ini Pengertian, Contoh, & Tipsnya dalam Hubungan
Topik Pembicaraan Chat dengan Pacar Agar Tidak Bosan
Tidak bisa dipungkiri kalau berbicara dengan pasangan bisa membangun kedekatan dan pemahaman mengenai satu sama lainnya. Sayangnya, bagi beberapa orang membuka percakapan dengan pasangan bisa menjadi sesuatu yang membingungkan meskipun mereka sudah menjalin hubungan pacaran dalam jangka waktu yang lama.
Kalau kamu mengalami kesulitan di atas, kamu bisa mencoba beberapa topik pembicaraan chat dengan pacar di bawah ini agar tidak bosan:
1. Bertanya Mengenai Kegiatan Harian
Meskipun sekilas terlihat biasa saja, bertanya soal keseharian pasangan bisa membantu membuka topik pembicaraan chat dengan pacar agar tidak bosan dan tetap mengasyikkan, terutama bagi kamu yang sedang menerapkan long distance relationship (LDR) ataupun masih sedang dalam tahap PDKT.
Malahan, kamu bisa mendapatkan hal-hal baru yang menarik dan jadi up to date tentang pasanganmu melalui sharing cerita sehari-hari.
2. Saling Melempar Lelucon
Tertawa bersama orang yang dicintai adalah suatu hal yang menyenangkan. Oleh karena itu, tidak ada salahnya kamu melemparkan lelucon di tengah-tengah chatting kalau kamu sudah kehabisan topik pembicaraan chat dengan pacar agar tidak bosan.
3. Buka dengan Topik Ringan yang Imajinatif
Topik-topik random terkadang dapat menjadi cara jitu untuk membuka topik pembicaran chat dengan pacar agar tidak bosan. Malahan, topik-topik ringan yang imajinatif merupakan contoh chat asik yang bisa kamu bahas dengan pasangan.
Misalnya, kamu bisa membahas mengenai apa yang akan pasanganmu lakukan jika dia bisa menjadi presiden atau apa yang akan pacarmu akan lakukan kalau dia menjadi seorang milyader.
4. Masuk ke Topik yang Personal
Cerita kehidupan pribadi atau deep talk bisa kamu jadikan topik pembicaraan chat dengan pacar agar tidak bosan karena ada banyak hal yang bisa kamu tanyakan mengenai kehidupan personal pasanganmu, seperti masa kecilnya, rencana kariernya, tujuan hidupnya, penyesalannya, ataupun pengalaman memalukan yang pernah dia alami.
Topik personal menunjukkan kalau kamu sudah cukup nyaman dan dekat untuk berbagi kisah hidupmu dengan pasangan yang tentunya akan membantu lebih mendekatkan kalian.
5. Diskusikan Minat atau Hobi yang Sama
Tidak perlu berpikir terlalu keras, kamu bisa membuka topik pembicaraan seputar ketertarikan atau hobi yang sama di chat dengan pacar agar tidak bosan. Kamu dan pasangan juga dapat membuat rencana untuk melakukan minat atau hobi tersebut bersama-sama.
6. Membahas Soal Hubungan Pacaran yang Dijalani
Tidak hanya kehidupan pribadi, kamu juga bisa membuat topik pembicaraan mengenai hubungan pacaran yang sudah kalian jalani dengan pacar di chat agar tidak bosan dan tetap mengasyikan.
Kamu dapat membicarakan tentang apa saja yang kamu syukuri dari pasanganmu, tujuan pacaran kalian ke depannya, rumah impian, love language, atau bahkan tentang apa saja hal-hal yang kamu tidak inginkan atau dambakan dalam suatu hubungan romantis.
7. Berdebat Mengenai Topik Kontroversial secara Sehat
Berdebat tidak selalu harus dikaitkan sebagai hal yang negatif karena berdebat secara sehat justru dapat mengasah kemampuan berpikir kritis dan ajang untuk saling memahami persepsi dari pasangan.
Kamu tidak perlu takut membuka topik pembicaraan chat dengan pacar agar tidak bosan dengan hal-hal kontroversial. Secara tidak langsung, kamu juga bisa mengenali diri pasanganmu dari perspektif yang dia berikan.
8. Berandai-andai Mengenai Masa Depan
Kamu dan pasangan tidak perlu merancang masa depan secara detil ataupun pakem. Kalian bisa berandai-andai mengenai masa depan dengan bertanya mengenai apa yang akan dilakukan lima tahun mendatang atau apakah ada tempat menarik yang ingin dikunjungi ke depannya.
Akan lebih baik lagi kalau kamu dan pasangan bisa mewujudkan rancangan masa depan tersebut dan tidak hanya sekedar menjadi angan-angan saja.
Baca juga: Ampuh! Ini 5 Cara Membujuk Pacar LDR yang Marah & Ngambek!
Sebenarnya kamu tidak perlu selalu membuka topik pembicaraan chat dengan pacar agar tidak bosan setiap harinya. Kamu dan pasangan bisa mencoba untuk tidak terus menerus chatting dan melakukan kegiatan masing-masing.
Kalau memang tidak ada topik percakapan maka kamu tidak perlu memaksa, kamu bisa mulai membuka topik pembicaraan chat dengan pacar jika memang sudah terpikirkan pertanyaan yang menarik untuk diperbincangkan.
Jika kamu mengalami kesulitan dalam berkomunikasi dengan pasangan, tidak ada salahnya mengunjungi psikolog atau konselor untuk berkonsultasi mengenai dinamika hubunganmu dengan pasangan.
Referensi
Bustle. (2021). 26 Fun Conversation Starters for Long-Term Relationships. www.bustle(dot)com
Cosmopolitan. (2019). 20 Things to Talk About with Your S.O. Besides “So, How Was Your Day?”. www.cosmopolitan(dot)com
Greg Michaelsen. 100 Things to Talk About with Your Boyfriend. www.whoholdsthecardsnow(dot)com
Hey Sigmund. Intimate Relationships & Marriage. www.heysigmund(dot)com